Cipta Grafika, Jasa Percetakan Nomor 1 di Karawang!

Pengiriman Seluruh Indonesia 🇮🇩
stiker label botol minuman

Sekarang ini orang-orang ingin serba praktis, misalnya seperti minum. Oleh karena itu banyak sekali orang-orang yang mulai berjualan minuman kemasan yang memudahkan  untuk menikmati minuman tersebut. Banyaknya orang yang memanfaatkan peluang ini, membuat Anda perlu untuk memiliki ciri khas atau identitas sendiri. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan menempelkan stiker pada botol minuman tersebut. Hal ini digunakan untuk membuat produkmu mempunyai ciri khas atau identitas sehingga orang-orang akan tahu yang mana produk minuman kamu dengan adanya stiker label ini. 

Apalagi, saat menyambut bulan Ramadhan, akan semakin banyak orang yang memanfaatkan bulan berkah ini untuk mulai berjualan takjil. Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat ingin menggunakan stiker label untuk botol minuman.

 

Baca juga: Covert Selling: Teknik Marketing Terselubung

 

Hal Penting Untuk Label Stiker Botol Minuman

Desain Label Stiker Botol Minuman

Desain untuk stiker label perlu didesain menarik. Hal ini dikarenakan desain label merupakan salah satu faktor yang bisa membuat orang tertarik.  Desain pada stiker label perlu berisi logo, nama bisnis, rasa minuman (jika minuman yang Anda jual memiliki berbagai macam rasa), isi bersih dari minuman tersebut, dan penjelasan singkat tentang produk minuman tersebut. 

 

Ukuran Label Stiker

Sebuah stiker label juga perlu dipikirkan ukurannya. Ukuran stiker label disesuaikan juga dengan ukuran botol serta stiker label yang diinginkan apakah yang menutupi permukaan botol atau yang hanya satu sisi saja. Selain itu, bentuk stiker yang ingin dicetak pun disesuaikan dengan preferensi.

 

Bahan Stiker 

Untuk stiker label botol minuman pilihlah stiker yang tahan air. Produk minuman yang biasanya dijual adalah produk minuman dingin. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan bahan yang digunakan untuk stiker label ini. Jika bahan stiker yang dipilih kurang tepat, maka stiker akan cepat rusak. Bahan yang paling cocok untuk stiker label botol minuman adalah jenis stiker yang terbuat dari plastik dan juga lentur sehingga lebih tahan lama dibandingkan dengan stiker yang terbuat dari bahan kertas. 

 

Jenis Stiker

Dalam pemilihan jenis stiker label pun perlu diperhatikan. Jenis stiker yang ada di pasaran untuk stiker label cukup banyak, misalnya stiker chromo, stiker vinyl, dan stiker HVS. Jenis stiker yang dipilih bisa mempengaruhi berapa lama stiker tersebut akan tahan. Pastikan pemilihan jenis stiker sesuai dengan kebutuhan serta identitas brand yang seperti apa. Selain itu, Anda juga perlu untuk menyesuaikan jenis stiker dengan bahan botol yang Anda gunakan. Dengan begitu stiker akan lebih menempel dengan baik jika di tempel di permukaan dengan bahan yang cocok. 

 

Baca jugaBranding Low Budget? Bisa! Pakai Stiker Label Aja!

 

Itu adalah 4 hal penting yang perlu Anda perhatikan dalam membuat stiker label untuk botol minuman. Selain untuk persiapan jualan di bulan Ramadan, stiker label botol minum ini pun bisa Anda gunakan untuk di bulan-bulan lainnya. Untuk pemesanan stiker bisa Anda lakukan kapan saja dan di mana saja dengan mudah! Anda bisa memesan stiker chromo, vinyl, HVS, hingga stiker transparan serta dari berbagai macam laminasi dan finishing cutting untuk stiker tersebut.

Yuk, cetak stiker labelmu sekarang!

Tagged

3 Responses

  1. […] alat promosi, pesan yang ingin Anda sampaikan lewat stiker tersebut bisa berada di berbagai tempat. Stiker yang bisa memberikan fungsi seperti ini adalah stiker custom. Berikut ini adalah 7 fungsi stiker […]

  2. […] Baca juga: Label Stiker Botol Minuman, Ini Hal Pentingnya! […]

  3. […] Baca juga: Label Stiker Botol Minuman, Ini Hal Pentingnya! […]

Leave a Reply Cancel reply

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare

Lost your password? Please enter your username or email address. You will receive a link to create a new password via email.

Close
Close
Shopping cart
Close
Wishlist
Exit mobile version