Kalender 2025 Indonesia
Cipta Grafika – Kabar baik untuk kita semua bahwasanya pemerintah telah resmi menetapkan total 27 tanggal merah pada tahun 2025. Dari 27 tanggal merah tersebut, ada 17 hari libur nasional dan 10 hari cuti bersama. Penetapan ini mencakup sejumlah hari besar keagamaan, termasuk Idulfitri, Iduladha, Natal, Imlek, hingga Nyepi.
Kalender Tanggal Merah Bulan Januari-Maret
Pada kuartal pertama ada beberapa tanggal merah yang bisa Anda manfaatkan untuk mengambil jatah cuti. Selain itu, ada juga hari kejepit yang cocok digunakan untuk menambah waktu istirahat Anda bersama keluarga di long weekend.
- Rabu, 1 Januari: Tahun baru masehi
- Senin, 27 Januari: Isra Mi’raj
- Rabu, 29 Januari: Tahun baru Imlek
- Sabtu, 29 Maret: Hari suci Nyepi
- Senin, 31 Maret: Idulfitri
Baca juga: Ragam Jenis Finishing Kalender, Jepit Kaleng Hingga Mata Itik
Tanggal Merah Bulan April-Juni
Kuartal kedua tahun 2025 merupakan momen yang paling banyak hari libur. Di momen ini banyak perayaan keagamaan mulai dari Idulfitri, Waisak, Iduladha, hingga hari buruh.
- Selasa, 1 April: Cuti bersama Idulfitri
- Jumat, 18 April: Jumat Agung (wafat Isa al Masih)
- Kamis, 1 Mei: Hari buruh
- Senin, 12 Mei: Hari Waisak
- Kamis, 29 Mei: Kenaikan Isa al Masih
- Minggu, 1 Juni: Hari lahir Pancasila
- Sabtu, 7 Juni: Iduladha
- Jumat, 27 Juni: Tahun baru Islam 1447 H
Tanggal Merah Bulan Juli-September
Merujuk kalender 2025 Indonesia, daftar tanggal merah di kuartal ketiga tidak terlalu banyak. Tapi ada long weekend yang bisa Anda manfaatkan untuk berlibur. Yakni pada maulid nabi yang jatuh di hari Jumat sehingga Anda bisa beristirahat hingga hari Minggu.
- Minggu, 17 Agustus: Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-80
- Jumat, 5 September: Maulid Nabi Muhammad SAW
Tanggal Merah Bulan Oktober-Desember
Menjelang akhir tahun, daftar tanggal merah tidak sebanyak kuartal di awal tahun. Namun meski demikian, beberapa perusahaan dan juga sekolah bisanya sudah libur panjang.
- Kamis, 25 Desember: Hari Natal
Daftar Cuti Bersama
Informasi mengenai daftar cuti banyak dicari-cari masyarakat. Melalui informasi ini, masyarakat tentu akan lebih mudah merencanakan kapan sebaiknya mengambil dan menghabiskan jatah cuti tahunan. Di bawah ini adalah daftar cuti bersama pada kalender 2025 Indonesia.
- Kamis, 30 Januari: Cuti bersama tahun baru Imlek
- Senin, 1 April Cuti bersama hari suci Nyepi (Tahun baru Saka 1947)
- Sabtu-Rabu, 29 Maret-2 April: Cuti bersama perayaan Idulfitri 1446 H
- Sabtu, 19 April: Cuti bersama wafat Isa al Masih
- Selasa, 13 Mei: Cuti bersama hari raya Waisak
- Jumat, 26 Desember: Cuti bersama Natal
Perkiraan 1 Ramadan dan Idulfitri 2025 M
Hadirnya bulan Ramadan tentu sudah dirindukan umat Muslim sedunia sejak lama. Untuk tahun 2025, hari pertama puasa Ramadan diperkirakan jatuh pada hari Sabtu, 1 Maret 2025. Sedangkan untuk perayaan Idulfitri 1447 hijriah diperkirakan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025. Adapun Iduladha bertepatan pada hari Jumat, 6 Juni 2025.
Daftar Hari Islam 2025
Setelah mengetahui perkiraan hari pertama puasa di tahun 2025, berikut beberapa daftar hari Islam yang perlu Anda ketahui.
- Senin, 27 Januari: Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW
- Senin, 31 Maret: Idulfitri
- Jumat, 6 Juni: Iduladha
- Kamis, 26 Juni: Tahun baru Islam 1447
- Jumat, 5 September: Maulid Nabu Muhammad SAW
Baca juga: Kalender Hijriah 2025 Lengkap dengan Hari-hari Besar Islam dan Puasa
Download Kalender 2025 Indonesia PDF
Klik link di sini atau scan barcode di bawah untuk mendownload kalender 2025 secara gratis.
Cetak Kalender
Nah itulah daftar hari-hari penting di kalender 2025 Indonesia termasuk daftar cuti, Idulfitri, hingga Natal di 2025.
Mari sambut tahun baru dengan kalender yang ciamik. Segera custom desain dan cetak kalender untuk merchandise perusahaan maupun kebutuhan pribadi di rumah. Klik di link ini atau tombol di bawah untuk cetak kalender di Cipta Grafika.
0 Comments