Saat memasarkan bisnis melalui e-commerce, otomatis produk yang Anda jual harus melewati perjalanan sebelum akhirnya sampai di tangan customer. Dengan begitu, Anda harus menyiapkan berbagai perlengkapan yang dibutuhkan untuk kirim mengirim barang. Agar kirim mengirim paket aman dan tetap berkualitas, Anda membutuhkan berbagai hal berikut:
Baca juga: Sulit Memilih Stiker untuk Kemasan Bisnis Makanan? Ini Tipsnya!
– Box
Penggunaan box untuk keperluan packing sebenarnya sangat bergantung pada jenis produk yang Anda jual. Jika produk yang dijual rentan dengan bantingan dan bisa menyebabkan bentuknya berubah, sebaiknya gunakan box agar lebih aman. Jenis box yang bisa Anda gunakan untuk mengirim paket ada berbagai macam, tetapi umumnya yang sering digunakan adalah corrugated box. Kardus dari bahan corrugated memiliki ketebalan yang cukup untuk menjaga barang yang harus dikirim tetap aman sampai tujuan.
– Stiker fragile
Khusus untuk barang tertentu yang sifatnya rapuh dan rentan pecah, memasang stiker fragile adalah keharusan. Oleh karena itu, mencetak stiker ini akan sangat bermanfaat agar produk Anda tak mengalami kecelakaan di jalan. Anda bisa mencetak dan membuat custom stiker fragile agar paket yang diterima oleh kurir lebih terjaga.
– Stiker label pengiriman
Selain dua yang sudah disebutkan di atas, Anda juga sebaiknya menggunakan stiker pengiriman barang. Tanpa stiker pengiriman label, Anda harus menulis dara pengirim dan penerima secara manual untuk setiap paket. Nah, stiker pengiriman label sangat membantu karena Anda bisa mempersingkat waktu saat mempacking barang.
– Kertas pembungkus paket
Saat akan mengirimkan paket, beberapa dari kita membutuhkan kertas atau plastik pelapis agar lebih rapih. Nah, bungkus alternatif dari plastik adalah kertas kraft. Kertas yang punya tekstur sedikit kasar dan berwarna coklat ini tidak mudah robek karena serat kertasnya yang rapat. Kertas kraft sering digunakan untuk berbagai keperluan termasuk wadah makanan dan tas jinjing (paper bag) karena karakteristiknya yang cukup kuat.
0 Comments