Kadang-kadang, saat membeli pakaian yang baru, kita tidak terlalu memperhatikan bahannya dengan benar. Padahal, tahukah Anda bahwa jenis bahan kaos atau tshirt yang kita beli sangat berpengaruh pada ketahanan warna dan kualitasnya?
Jika Anda berencana untuk membeli baju baru secara custom, apalagi dalam jumlah yang besar, mempertimbangkan bahan yang tepat lebih penting lagi. Hal ini karena setiap bahan memiliki karakteristik yang berbeda dan faktor-faktor lain akan mendukung ketahanan dari baju Anda. Baca selengkapnya agar Anda dapat menentukan pilihan yang tepat.
Ini 5 Jenis Bahan Kaos yang Paling Sering Digunakan:
1. Cotton Combed

Mungkin dari namanya yang berawalan cotton, Anda sudah bisa menebak bahannya. Bahan dasar dari cotton combed adalah serat kapas yang memiliki tekstur lembut. Bahan ini bisa dengan mudah Anda temukan saat berbelanja ke distro.
Perbedaannya dengan bahan katun biasa terletak dari cara pembuatan. Cotton combed dibuat melalui proses combing atau menyisir bahan yang berguna untuk menyejajarkan panjang serat dan membersihkan kotoran yang menempel, sedangkan katun biasa tidak. Karena itulah cotton combed memiliki serat yang lebih rapih dan lembut.
Ada beberapa tipe cotton combed yang dibedakan berdasarkan ketebalannya yaitu 20s, 24s, 30s, 40s. Semakin besar angka, maka semakin tipis dan semakin tinggi harga jualnya. Nah, bahan yang biasa digunakan di distro biasanya berkisar antara 20s sampai 30s.
2. Bamboo Cotton

Bahan bamboo cotton ini hampir serupa dengan yang cotton combed, karena masih sama-sama dari keluarga katun. Yang membedakan adalah bahan dasar untuk membuat kainnya yang menggunakan bambu dan serat katun. Katun bambu dinilai lebih baik dan bermanfaat untuk lingkungan serta kulit manusia.
Serat bambu memiliki ketahanan terhadap bakteri sehingga sangat aman dan cocok bagi pemilik kulit sensitif. Selain itu, zat anti bakteri yang bernama ‘penny quinine’ menjadikan baju dengan bahan ini bebas bau, lho!
3. Polyester

Karakter polyester sedikit berbeda dari katun karena kain ini terlihat sedikit mengilap dan teksturnya licin. Ini dikarenakan bahan yang digunakan adalah serat buatan yang dibuat semirip mungkin dengan serat katun.
Pada dasarnya, bahan polyester sering digunakan untuk baju olahraga karena ketahanan bahannya yang cukup lama. Polyester juga cepat kering saat terkena air dan berkeringat sehingga tak heran bahan ini menjadi bahan favorit para atlet.
4. Spandek

Sama seperti polyester, spandek terbuat dari bahan sintetis. Karakteristik bahan spandek yang paling umum adalah elastis dan mampu merenggang sampai 5 kali lebih lebar dari ukuran aslinya. Karena tidak terlalu tebal dan mudah melar, baju dengan bahan spandek akan mengikuti bentuk tubuh pemakainya. Namun, jangan khawatir, bahan ini akan kembali ke bentuk semula kok.
5. Viscose

Jika Anda ingin bahan yang jatuh, ringan, dan breathable, maka viscose adalah pilihan yang tepat! Di Indonesia, viscose sering digunakan sebagai pakaian perempuan seperti daster dan maxi dress karena memiliki efek jatuh yang pas. Namun, sebetulnya bahan ini cocok-cocok saja untuk jenis pakaian lainnya seperti outer.
Viscose masih termasuk ke dalam jenis bahan rayon yang teksturnya sangat lembut. Saking lembutnya, viscose sering dijadikan sebagai alternatif sutra dengan harga yang murah. Kain ini dapat digunakan untuk acara formal dan cocok untuk iklim di Indonesia karena bahan yang dingin dan lembut di kulit.
Sebelum memilih dari 5 pilihan bahan di atas, sebaiknya Anda pastikan terlebih dahulu tshirt tersebut akan dipakai untuk kegiatan apa agar dapat menentukan bahan yang sesuai. Jangan lupa untuk segera menghubungi Cipta Grafika untuk kebutuhan custom tshirt Anda!
0 Comments