Resign sejatinya sudah umum terjadi di lingkungan pekerjaan. Biasanya, ketika ada rekan kerja yang resign, maka rekan kerja yang lainnya memberikan hadiah sebagai tanda apresiasi bagi selama mereka bekerja. Hadiah yang diberikan bisa berupa buku, peralatan makan, sendal, dan lainnya. Selain barang jadi, Anda juga bisa menghadiahkan barang custom agar lebih terasa personal.
7 Hadiah Resign untuk Rekan Kerja
1. Buku Bacaan atau Catatan yang Bermanfaat
Memberikan buku bisa menjadi salah satu pilihan untuk memberikan hadiah kepada rekan kerja yang akan resign. Buku yang diberikan bisa berupa banyak macam, misalnya seperti buku catatan, agenda, jurnal, buku novel, komik, buku motivasi, dan buku lainnya. Jenis buku yang diberikan bisa Anda sesuaikan dengan jenis buku yang disukai oleh rekan kerja Anda yang akan resign.
2. Kotak Bekal
Sekarang ini sudah banyak pekerja yang menggunakan kotak bekal untuk bekal sarapan maupun makan siang. Dengan begitu banyak orang yang menggunakan kotak bekal, mulai hadir kotak bekal dengan desain estetik untuk menarik orang dewasa atau pekerja agar membawa bekal ke kantor. Anda bisa memberikan kotak bekal sebagai hadiah perpisahan resign kerja untuk rekan kerja Anda.
3. Parfum
Parfum bisa menjadi salah satu pilihan hadiah untuk rekan kerja Anda. Anda bisa memberikan parfum yang biasanya rekan kerja Anda gunakan sebagai hadiah. Jika Anda berkeinginan untuk memberikan merek parfum yang berbeda, Anda bisa mencocokannya dengan wangi yang biasanya digunakan. Pemilihan parfum ini bisa Anda berikan kepada rekan kerja pria maupun wanita. Apalagi jika seseorang yang Anda berikan menyukai wewangian.
4. Botol Minum/Tumbler
Benda berguna lainnya yang bisa Anda berikan adalah botol minum atau tumbler. Ukuran botol minum yang tersedia saat ini beragam mulai dari 250 ml – 1200 ml. Anda bisa memberikan ukuran tumbler sesuai dengan seberapa sering rekan kerja Anda minum air. Jika Anda ingin berikan botol minum yang terasa lebih personal, Anda bisa memberikan botol minum custom. Desain yang dicetak mungkin bisa sesuatu yang berhubungan dengan apa yang rekan kerja Anda sukai.
Baca juga: Kemasan Ergonomis: Bentuk Sesuai Kebutuhan Anda!
5. Alas Kaki
Anda bisa memberikan hadiah alas kaki seperti sandal maupun sepatu kepada rekan kerja Anda. Jika Anda tidak tahu ukuran kakinya, Anda bisa melakukan beberapa trik agar Anda tidak salah dalam memilih ukuran. Bawa obrolan tentang sepatu dan ukuran sepatu saat mengobrol, tanyakan satu-persatu rekan kerja Anda hingga akhirnya satu rekan kerja yang ingin Anda berikan hadiah juga ikut menjawab. Anda juga bisa menggunakan cara lainnya untuk mengetahui ukuran kakinya.
6. TWS
Banyak orang yang mendengarkan musik di berbagai macam kegiatan misalnya seperti bekerja. Ada beberapa cara orang-orang melakukan pekerjaan agar lebih fokus, ada yang butuh ketenangan tetapi ada juga orang yang memang suka ditemani keramaian saat bekerja salah satunya adalah dengan musik. Anda bisa memberikan sebuah TWS kepada rekan kerja Anda yang akan resign sebagai hadiah. Hadiah ini akan berguna dengan penggunaan barang yang cukup lama.
7. Voucher
Kalau kamu bingung mau memberikan hadiah apa untuk rekan kerja kamu yang akan resign, kamu bisa memberikan voucher. Bentuk voucher sendiri beragam, mulai dari voucher makan, belanja, hingga voucher perjalanan wisata. Jenis voucher apa yang akan Anda berikan tergantung tujuan Anda memberikan voucher tersebut. Ketika Anda ingin memberikan kebebasan rekan kerja Anda untuk membeli sesuai keinginan mereka, Anda bisa memberikan kado voucher belanja. Tetapi, jika Anda ingin memberikan sebuah perjalanan yang menyenangkan Anda bisa memberikannya voucher menginap atau voucher tiket transportasi.
Baca juga: Membuat Gift Box Sendiri? Pakai Bahan Ini Aja!
Itu adalah 7 rekomendasi hadiah untuk rekan kerja Anda yang akan resign. Hadiah ini menjadi simbol terima kasih atas kinerja dan kerja kerasnya selama berada di perusahaan tersebut. Untuk pemesanan produk custom seperti tumbler, gelas, dan lainnya Anda bisa menghubungi Cipta Grafika. Anda dapat menghubungi Cipta Grafika untuk mencetak kebutuhan hadiah resign untuk rekan kerja Anda dengan menghubungi Cipta Grafika di nomor ini, atau Anda juga bisa memesan melalui website, Shopee, dan Tokopedia Cipta Grafika.
0 Comments