Manfaat Stiker Label untuk Memaksimalkan Promosi Produk Anda

BlogInspirasi | Kemasan | Packaging | Produk | Promosi

by | Oct 5, 2021 | 0 comments

Pernahkah Anda mendengar manfaat stiker label yang bisa mempengaruhi branding? Untuk membangun branding yang kuat dan diingat oleh masyarakat, produk Anda harus punya karakternya tersendiri. Nah, stiker label kemasan akan berperan di sini. 

Berbagai upaya untuk membangun branding akan benar-benar berdampak pada penjualan jika produk Anda punya identitas. Dari sisi produk, mulai dengan mendesain sebaik mungkin kemasan beserta pelengkapnya seperti stiker label. Stiker label dalam kemasan mungkin terlihat tak terlalu penting dan kecil, namun keberadaannya bisa bikin dunia kenal dengan produk Anda lho!

Karena perannya cukup besar dalam mempengaruhi branding, tentu saja membuat stiker label perlu Anda lakukan. Sebelum membuatnya, ada baiknya Anda berkenalan dulu dengan jenis-jenis stiker yang sering digunakan untuk bisnis berikut: 

Stiker Label Pengiriman 

Jenis stiker ini biasa digunakan untuk mengirim paket. Stiker label pengiriman akan memudahkan pengirim untuk menuliskan identitas paket tanpa perlu menggunakan lem kembali. Cocok untuk kamu yang memiliki bisnis online dan sering mengirim barang agar lebih praktis. 

Stiker Label Round

Stiker label round sebenarnya adalah stiker untuk mencetak label produk yang bentuknya bulat. Produk jadi terlihat lebih menarik & punya identitas. Biasanya stiker akan dicetak dengan bahan vinyl & dapat digunakan di beragam media. 

Stiker Label ‘Fragile’ 

Stiker label fragile adalah stiker yang harus Anda gunakan jika produk bisnis Anda merupakan barang pecah belah. Jenis stiker ini sangat penting agar produk bisa sampai ke tujuan dengan aman. Kurir pengiriman barang pun lebih mudah saat menyortir jenis barang yang harus lebih diperhatikan saat pengiriman.

Stiker Label Kemasan 

Stiker label kemasan adalah stiker yang digunakan untuk memberi label pada kemasan produk Anda. Biasanya yang akan dicetak adalah nama brand dan logo. Namun, Anda juga bebas menyertakan identitas lain seperti tagline yang akan membuat produk Anda semakin terlihat berkarakter. 

Bukan hanya sebagai stiker yang menghias produk saja, stiker label kemasan ternyata bisa mempengaruhi pemasaran produk Anda lho! 

Ini 4 Manfaat Stiker Label Kemasan untuk Bisnis Anda

  • Menandakan Profesionalisme

manfaat stiker label salah satunya menandakan profesionalitas

Sumber: Pinterest

Stiker label yang didesain dengan baik dan menarik dapat membantu produk Anda agar terlihat rapih dan profesional. Saat pertama kali dilihat, label tersebut akan meninggalkan kesan yang baik dan menandakan bahwa produk Anda ‘serius’ digarap. Label yang dipersonalisasi dengan deskripsi yang eye catching dapat membantu memboosting brand Anda. 

  • Media untuk Promosi 

Menurut penelitian, produk yang dijual dengan stiker mampu mengiklankan brand secara signifikan dibandingkan dengan produk yang tak memiliki label apapun. Hanya dengan menempelkan nama brand Anda pada label, Anda seakan sudah mengiklankan produk Anda yang berjajar dengan rak supermarket atau di toko online. 

  • Memberi Identitas Pembeda dengan Brand Lain

manfaat stiker label salah satunya menjadi identitas pemnbeda

Sumber: Avery.co

Stiker label custom dapat menambah identitas untuk brand Anda. Nama label ini dapat membantu customers untuk mengingat produk Anda di rak meskipun berdampingan dengan produk lainnya yang serupa.

Tak jarang kita lupa merek tapi justru lebih mengingat label dan bentuk produknya. Faktanya, stiker label dapat membantu konsumen baru untuk lebih mengenal produk Anda, terutama yang mengalami kendala bahasa seperti warga negara asing. Dengan pertimbangan yang matang, mencetak stiker label akan menjadi investasi jangka panjang bagi bisnis.  

Related Post

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *