Cipta Grafika, Jasa Percetakan Nomor 1 di Karawang!

Pengiriman Seluruh Indonesia 🇮🇩
custom atau costum

Kata custom atau costum seringkali diperdebatkan. Mana kata yang tepat untuk menggambarkan pembuatan suatu barang yang disesuaikan dengan pesanan. Apakah itu custom ataukah costum?

Custom atau Costum?

Custom berasal dari bahasa Inggris (aˈkəstəm) yang artinya adat, tradisi, ritual, kebiasaan, atau yang dibuat menurut pesanan. Dalam dunia percetakan, custom memiliki makna khusus. Yakni pembuatan produk atau barang cetak yang disesuaikan atau didesain dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan. Nah, poduk cetak custom inilah yang biasanya memiliki desain, ukuran, atau bahan yang berbeda dengan produk cetak standar. 

Produk Custom

Biasanya, produk custom digunakan untuk berbagai keperluan marketing seperti promosi, branding, atau personalisasi. Proses pembuatan produk yang di-custom membutuhkan waktu yang sedikit lama dengan produk dengan desain, ukuran, maupun bahan produk cetak standar. Hal ini dikarenakan percetakan perlu menyesuaikan proses produksi dengan spesifikasi produk yang diinginkan oleh pelanggan.

Baca juga: Lanyard Custom, Tali Penggantung yang Serbaguna!

Ada banyak jenis produk cetak custom yang tersedia, beberapa di antaranya yakni:

  • Kartu nama
  • Brosur
  • Kalender
  • Stiker
  • Kaos atau t-shirt
  • Plakat
  • Spanduk
  • Mug
  • Tumbler
  • Undangan
  • Lanyard
  • Buku agenda
  • dan lainnya

Apa Itu Costum?

Lantas, apa yang dimaksud dengan costum? 

Kata costum berasal dari bahasa Inggris “Costume” (‘kɒstjuːm) yang dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai kostum. Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata kostum adalah pakaian yang digunakan seseorang dari tempat atau periode tertentu. Sederhananya, gaya pakaian dengan desain khusus untuk menggambarkan orang, strata masyarakat pada suatu masa tertentu. 

Kata kostum banyak digunakan pada cara atau kegiatan yang berkaitan dengan teater. Oleh karena itu, dalam hal ini kostum bisa diartikan sebagai cara atau gaya berpakaian yang dikenakan seseorang dalam sebuah pertunjukan teater.

Baca juga: Gaet Perhatian Orang dengan Payung Custom di Musim Hujan!  

Berdasarkan penjelasan di atas, bisa ditarik kesimpulan bahwa costum adalah penulisan kata yang kurang tepat dari “costume” yang berarti gaya berpakaian atau pakaian yang dikenakan dalam acara teater. Sedangkan custom adalah proses pembuatan barang atau produk yang dibuat secara khusus sesuai dengan permintaan.  Jadi secara bahasa, custom adalah kata yang tepat untuk menggambarkan sebuah proses pembuatan produk atau barang yang disesuaikan dengan pesanan. Jangan salah tulis lagi, ya.

Segera custom mug, banner, dan lainnya di Cipta Grafika dan dapatkan potongan harga untuk pembelian dalam jumlah banyak! Ingin tanya-tanya produk dan price list custom produk? Klik tombol di bawah agar terhubung dengan customer service kami. 

Tagged

Leave a Reply

Select the fields to be shown. Others will be hidden. Drag and drop to rearrange the order.
  • Image
  • SKU
  • Rating
  • Price
  • Stock
  • Availability
  • Add to cart
  • Description
  • Content
  • Weight
  • Dimensions
  • Additional information
Click outside to hide the comparison bar
Compare
Register

Lost Password

Lost your password? Please enter your username or email address. You will receive a link to create a new password via email.

Close
Close
Shopping cart
Close
Wishlist